Penyelesaian Administrasi Bansos Tidak Terencana

Selasa, 4 Maret 2025

Penyerahan Bantuan Sosial kepada Masyarakat yang terdampak Bencana Alam
SEMARAPURA – Di awal tahun 2025 ini, BPBD Kabupaten Klungkung mengundang masyarakat korban bencana untuk melaksanakan penyerahan bantuan sosial. Dalam rangka pemberian bantuan sosial ini dihadiri oleh Bapak I Made Satria selaku Bupati Klungkung, Bapak Tjokorda Gde Surya Putra selaku Wakil Bupati Klungkung, Bapak I Nyoman Suwirta selaku Komisi IV DPRD Provinsi Bali, I Made Rentin selaku Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Bali bersama bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD Provinsi Bali, serta I Putu Widiada selaku Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Klungkung beserta seluruh staf BPBD Kabupaten Klungkung.
Terdapat 18 masyarakat penerima bantuan sosial dengan jumlah total bantuan yakni sebesar Rp 383.000.000. Penyerahan bantuan sosial dilaksanakan di Ruang Rapat Kantor BPBD Kabupaten Klungkung pada Selasa, 04 Maret 2025 pukul 14.00 WITA.
Bencana alam yang terjadi menimpa masyarakat diantaranya cuaca ekstrem berupa hujan deras sehingga menyebabkan pohon tumbang yang menimpa bangunan rumah warga maupun tempat ibadah selain itu juga terjadi kebakaran di beberapa tempat. Dari 18 masyarakat yang terdampak 3 orang terdampak kebakaran, 3 orang penerima santunan duka cita akibat korban longsor dan sisanya dikarenakan cuaca ekstrem berupa hujan deras. Dengan adanya bantuan keuangan ini, diharapkan dapat meringankan beban dari para korban bencana.

Tinggalkan komentar